Berita

Yayasan Hang Tuah Ambon Gelar Lomba Renang Antar Siswa SD Hang Tuah Sambut HUT-79

Yayasan Hang Tuah Ambon Gelar Lomba Renang Antar Siswa SD Hang Tuah Sambut HUT-79 – Foto Istimewa

TNI AL, Ambon – Dalam rangka menyongsong HUT Yayasan Hang Tuah ke-79, Yayasan Hang Tuah (YHT) Cabang Ambon menggelar Lomba Renang Antar Siswa SD Hang Tuah Ambon di Kolam Renang Tirto Sagoro 11 Kodaeral IX, Jumat (7/11/2025).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Pengawas Cabang Ambon YHT ini berlangsung meriah dan penuh semangat. Para siswa tampak antusias mengikuti perlombaan yang tidak hanya menumbuhkan sportivitas, tetapi juga menjadi ajang menyalurkan minat dan bakat di bidang olahraga air.

Acara dibuka oleh Pengawas Cabang Ambon YHT Ny. Inca Hanarko Djodi P., yang diwakili oleh Aspers Dankodaeral IX Kolonel Laut (KH) Rojilun, S.Pd., CTMP. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pesan inspiratif dengan mengangkat semangat kebanggaan Yayasan Hang Tuah melalui semboyan:

“Yayasan Hang Tuah… Hebat, Semangat, Smart.”

Dalam kesempatan itu, Pengawas Cabang Ambon YHT juga menyampaikan apresiasi kepada Dinas Pendidikan Kota Ambon, serta para Kepala Sekolah, guru, dan karyawan SD Hang Tuah Ambon atas dukungan penuh terhadap terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Lomba renang ini menjadi salah satu langkah nyata untuk mempromosikan olahraga renang sebagai kegiatan yang sehat dan menyenangkan, sekaligus menumbuhkan potensi anak-anak kita agar kelak dapat menjadi atlet renang nasional,” ujar Kolonel Laut (KH) Rojilun mewakili Pengawas Cabang Ambon YHT.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kadisdik Kota Ambon, Pengurus Cabang Ambon YHT, para Kasatdik dan guru di lingkungan Cabang Ambon, serta para Kepala Sekolah Gugus Kecamatan Baguala.

Kegiatan lomba renang ini tidak hanya mempererat kebersamaan di lingkungan Yayasan Hang Tuah, tetapi juga menjadi momentum penting dalam menanamkan nilai disiplin, semangat juang, dan kecintaan terhadap olahraga air sejak dini.

Baca juga :  Dandim 1710/Mimika Hadiri Serah Terima Satgas Pam Obvitnas PT Freeport Indonesia

(Dispen Kodaeral IX)

Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/channel/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Lanal Bandung Gelar Doa Bersama Peringati Hari Pahlawan 2025

Selanjutnya

Panglima TNI Hadiri Pelantikan Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian di Istana Merdeka

Gensa Media Indonesia