Berita

Lanal Bandung Bersama DKP Jabar Hijaukan Pesisir Selatan Lewat Penanaman Ribuan Mangrove

TNI AL, Bandung — Udara pagi di pesisir selatan Jawa Barat terasa segar ketika ratusan bibit mangrove mulai ditanam serentak oleh prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bandung bersama Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Jawa Barat, Kamis (6/11/2025).

Mengusung tema “Satu Mangrove Sejuta Harapan”, kegiatan ini berlangsung di dua lokasi sekaligus — wilayah kerja Posal Pangandaran dan Posal Palabuhanratu. Ribuan bibit Rhizophora ditanam di Desa Cikawungading, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, serta di Muara Cimarinjung, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi.

Tak hanya prajurit TNI AL, kegiatan ini juga melibatkan aparat pemerintah daerah, pelajar, komunitas lingkungan, serta masyarakat pesisir yang antusias ikut menanam bibit mangrove. Suasana gotong royong dan semangat menjaga bumi begitu terasa di sepanjang garis pantai.

Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (P) Erfan Indra Darmawan, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., CQaR., yang memimpin langsung kegiatan ini, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas partisipasi semua pihak.

“Hari ini kita bersama-sama menanam bibit mangrove jenis Rhizophora di muara pesisir Pantai Selatan Jawa Barat. Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti sebagai seremoni, tetapi berlanjut dengan perawatan agar pohon-pohon ini tumbuh kuat menjaga pantai kita,” ujarnya.

Menurutnya, penanaman mangrove bukan hanya untuk melindungi garis pantai dari abrasi, tetapi juga bagian dari investasi lingkungan bagi generasi mendatang.

“Menanam itu mudah, tapi merawatnya membutuhkan kepedulian. Inilah bentuk tanggung jawab kita bersama agar lingkungan tetap lestari,” tambahnya.

Kolonel Erfan menegaskan, TNI AL berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah dalam pemulihan ekosistem pesisir dan laut melalui berbagai kegiatan nyata.

“Mari kita rawat alam ini agar tetap indah, aman, dan memberikan kemakmuran bagi masyarakat pesisir,” tutupnya.

Penanaman mangrove ini diharapkan dapat memperkuat ketahanan ekosistem pantai, meningkatkan produktivitas perikanan, serta menjadi simbol nyata kemanunggalan TNI AL dengan rakyat dalam menjaga warisan alam untuk masa depan.

Baca juga :  Bantu Warga Dibidang Kesehatan, Satgas Yonif 131//BRS Laksanakan Pengobatan Keliling di Perbatasan RI-PNG

(Pen Lanal Bandung)

Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/channel/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

TMMD ke-126 Kodim 1505/Tidore Resmi Ditutup

Selanjutnya

Lanud Sultan Hasanuddin Siap Gelar Air Force Run 2025

Gensa Media Indonesia