Berita

Wapang TNI Dampingi Menhan RI Kunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo

Wapres TNI Dampingi Menhan RI Kunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo – Foto Istimewa

Sarajevo – Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi R mendampingi Menteri Pertahanan RI Syafrie Sjamsuddin mengunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo, Bosnia dan Herzegovina, Minggu (11/1/2026).

Kunjungan ini mengiringi rangkaian pertemuan bilateral dengan Menteri Pertahanan Bosnia dan Herzegovina yang secara langsung membahas penguatan kerja sama pertahanan kedua negara.

Dalam kunjungan tersebut, Menhan RI bersama Wapres TNI menegaskan peran Masjid Soeharto, yang masyarakat setempat menyebut Masjid Istiqlal, sebagai simbol persahabatan Indonesia dan Bosnia.

Pemerintah Indonesia memprakarsai pendirian masjid ini pada dekade 1990-an sebagai wujud nyata dukungan moral dan kemanusiaan ketika rakyat Bosnia bangkit dari perang.

Selain itu, melalui momentum ini, Indonesia memperkuat kemitraan strategis yang tidak hanya berorientasi pada pertahanan, tetapi juga mendorong kontribusi aktif dalam menjaga perdamaian serta stabilitas kawasan.

(Kabidpeninter Puspen TNI Letkol Inf Dedi Akhiruddin, S.A.P., M.Han)

Baca juga :  Polsek Cabangbungin Rangkul Ormas dan LSM Lewat Kopi Morning
Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Brimob PMJ Sigap Evakuasi Pohon Tumbang di Tanjung Priok

Selanjutnya

Panglima TNI Dampingi Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat

Gensa Media Indonesia