Berita

Lanal Bintan Sambut Meriah Peserta PPKM 2025 di Tanjung Uban

TNI AL, Bintan – Dermaga Lanal Bintan, Tanjung Uban, tampak ramai dan penuh semangat saat ratusan peserta Pembinaan Pembentukan Karakter Maritim (PPKM) Tahun 2025 tiba pada Rabu (26/11/25). Kedatangan mereka disambut langsung Komandan Lanal Bintan Kolonel Laut (P) Dr. Eko Agus Susanto, S.E., M.M., bersama Ketua Cabang 5 Korcab IV Daeral IV Ny. Erni Eko Agus Susanto dan jajaran Perwira Staf Lanal Bintan.

Para peserta tiba setelah mengikuti pelayaran menggunakan KRI dr. Suharso-990. Kapal perang tersebut mengantar mereka melintasi rute Jakarta–Batam–Tanjung Uban–Jakarta dalam rangkaian kegiatan PPKM yang berlangsung selama 12 hari, mulai 19 hingga 30 November 2025. Program ini merupakan salah satu agenda strategis TNI Angkatan Laut untuk menanamkan karakter kebangsaan, disiplin, cinta bahari, dan wawasan kemaritiman bagi generasi muda.

Kegiatan PPKM tahun ini diikuti peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Selain menjadi ajang pengembangan karakter, program ini juga memberikan pengalaman istimewa bagi para pelajar untuk merasakan langsung suasana pelayaran di atas kapal perang dan mengenal lebih dekat tugas-tugas TNI AL. Tak hanya itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan minat para peserta untuk bergabung dengan Saka Bahari di daerah masing-masing.

Selama berada di Tanjung Uban, peserta akan mengikuti berbagai agenda seperti ramah tamah, kunjungan pejabat, dan pertemuan dengan tokoh masyarakat. Mereka juga mendapatkan materi Bela Negara dan Kemaritiman melalui kegiatan Pramuka, tour satuan kerja di lingkungan Lanal Bintan, serta wisata bahari. Di sisi lain, pengabdian kepada masyarakat turut menjadi perhatian melalui kegiatan bersih pantai, penanaman mangrove, dan edukasi lingkungan.

Dalam sambutannya, Komandan Lanal Bintan menyampaikan selamat datang dan mengajak para peserta memanfaatkan kesempatan ini untuk memperluas wawasan tentang dunia maritim.

Baca juga :  Bukan Sekadar Rumah, Tapi Harapan Baru dari TMMD untuk Warga Pigapu

“Program ini bukan hanya memberikan pengalaman berlayar dengan kapal perang, tetapi juga membuka wawasan para peserta mengenai tugas TNI Angkatan Laut. Harapannya, kegiatan ini semakin menumbuhkan cinta bahari dan membentuk generasi maritim yang berkarakter dan tangguh,” ujar Kolonel Laut (P) Dr. Eko Agus Susanto.

(Pen Lanal Bintan)

Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Kodaeral IX Salurkan Ratusan Paket Sembako kepada Nelayan di Tengah Laut Desa Tial

Selanjutnya

Hari Armada RI 2025, Kodaeral X Kokohkan Persatuan Lewat Doa Bersama

Gensa Media Indonesia