Berita

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional – Foto Istimewa

Makassar — Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., memimpin langsung upacara bendera Hari Kesadaran Nasional di Lapangan Pallantikang Kantor Bupati Maros, Selasa (17/6/2025).

Suasana upacara tampak khidmat dan penuh semangat. Selain diikuti personel TNI, Polri, dan Pegawai Negeri Sipil, kegiatan ini juga dihadiri Wakil Bupati Maros, Andi Muetazim Mansyur, S.T., M.Si., beserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Maros.

Danlanud Sultan Hasanuddin menyampaikan bahwa upacara Hari Kesadaran Nasional bukan sebatas seremoni, tapi juga momentum penting untuk menumbuhkembangkan semangat kejuangan dan cinta Tanah Air.

“Ini adalah wujud semangat kebangsaan dan kesetiaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia. Saya berharap momentum ini dapat menjadi pendorong kinerja aparatur demi pelayanan maksimal kepada masyarakat dan bangsa Indonesia,” ujar Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto.

Lebih lanjut, Danlanud juga menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan nilai Pancasila.

“Nilai-nilai Pancasila harus terus dijaga dan diterapkan demi mewujudkan masyarakat yang adil, makmur, dan sejahtera. Dengan bergotong royong dan menjaga persatuan, bangsa Indonesia akan mampu menghadapi segala tantangan,” katanya.

Sebelum menutup sambutannya, Danlanud mengajak seluruh aparatur dan masyarakat Maros untuk terus bergandengan tangan demi kejayaan bangsa.

“Mari perkuat persatuan, kesatuan, dan kerja sama. Dengan gotong royong, Indonesia akan menjadi bangsa yang unggul dan disegani,” pungkasnya.

(Pen Lanud Sultan Hassanuddin)

Baca juga :  Dikejar Debt Collector karena Nunggak, Rudi Temukan Solusi lewat LBH
Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/channel/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Penuh Warna, Sekolah Angkasa Husein Rayakan HUT Yayasan Ardhya Garini ke-37

Selanjutnya

TNI Dukung Kejagung Usut Tuntas Marcella Santoso Terkait Konten Provokatif UU TNI

Gensa Media Indonesia