Berita

Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (P) Muhammad Taufik, M.Tr.Hanla., M.M. Pimpin Upacara Rutin 17-an

Bandung, 17 Juli 2025
Di bawah langit cerah Kota Bandung, semangat merah putih berkibar gagah di Lapangan Apel Markas Komando Pangkalan TNI AL (Lanal) Bandung. Kamis pagi itu, Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (P) Muhammad Taufik, M.Tr.Hanla., M.M. memimpin langsung upacara bendera 17-an, yang rutin digelar setiap bulan untuk menanamkan nilai patriotisme, disiplin, dan tanggung jawab kepada seluruh jajaran prajurit dan PNS.

Upacara berlangsung khidmat. Lettu Laut (KH) Nutri Andriyanto bertindak sebagai Komandan Upacara. Seluruh jajaran dari unsur Perwira, Bintara, Tamtama, hingga PNS Lanal Bandung turut hadir dalam formasi lengkap.

Dalam amanat yang dibacakannya, Danlanal menyampaikan pesan dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., yang menekankan pentingnya kesiapsiagaan TNI AL di tengah dinamika global dan tantangan dunia digital yang semakin kompleks.

“Kita hidup di era keterbukaan informasi. Apa yang kita unggah di media sosial bisa berdampak luas, bahkan dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab,” tegasnya.

Kasal secara khusus mengingatkan agar para prajurit tidak menggunakan seragam dinas untuk membuat konten media sosial apalagi melakukan live streaming. Ia juga menyoroti ancaman serius judi online (judol) yang belakangan marak dan terbukti menghancurkan kehidupan banyak anggota masyarakat.

“TNI AL menerapkan zero tolerance terhadap prajurit yang terlibat judol. Ini bukan sekadar pelanggaran disiplin, tapi pintu masuk bagi kerusakan moral dan potensi kriminal lain,” tegasnya.

Di sisi lain, tantangan sosial budaya yang makin kompleks juga menjadi sorotan. Kasal menghimbau seluruh prajurit dan keluarga besar TNI AL untuk tidak terjebak dalam aktivitas yang berpotensi memecah belah bangsa.

“Kita harus menjadi pelopor persatuan. Jadilah agen perdamaian, bukan penyebar friksi,” pesannya.

Ia juga menyoroti perubahan iklim yang menyebabkan musim kemarau menjadi lebih pendek dan curah hujan ekstrem meningkat. TNI AL diminta bersinergi dengan berbagai pihak untuk tanggap bencana, terutama di wilayah-wilayah rawan.

Baca juga :  Revisi UU TNI: Strategi Kuatkan Pertahanan dan Profesionalisme Prajurit

Tak hanya itu, dalam waktu dekat TNI AL juga akan kedatangan alat utama sistem persenjataan (alutsista) baru sebagai bagian dari modernisasi pertahanan laut. Transformasi alutsista ini, kata Kasal, harus dibarengi dengan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) prajurit yang mumpuni.

“Profesionalisme harus menjadi nafas kita. Kesiapan personel akan menentukan kekuatan pertahanan kita di laut,” ucapnya.

Menutup amanatnya, Kasal mengajak seluruh jajaran Lanal untuk menyambut sisa tahun 2025 ini dengan semangat baru, kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas demi kejayaan TNI Angkatan Laut, bangsa, dan negara.

(Pen Lanal Bandung)

Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/channel/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Kombes Pol Suyono Resmi Nahkodai Polresta Pontianak

Selanjutnya

Brimob Tanam Jagung, Rawat Ikan Lele, Ketahanan Pangan Bukan Sekadar Wacana

Gensa Media Indonesia