Danlanal Bintan Dampingi Pangkogabwilhan I Kunjungi Penangkaran Penyu Pulau Mapor
TNI AL, Bintan – Danlanal Bintan Letkol Laut Wityuda Timortimur Suratmono mendampingi Pangkogabwilhan I Letjen TNI Kunto Arief Wibowo mengunjungi Pulau Mapor.
Kunjungan kerja ini berlangsung di Kabupaten Bintan pada Selasa, 20 Januari 2026, bersama para pejabat utama Kogabwilhan I.
Yayasan Ecology Kepri mengelola penangkaran sebagai pusat konservasi penyu sisik dan penyu hijau.
Pengelola mengembangkan riset penetasan telur serta pemeliharaan tukik guna melindungi keberlanjutan ekosistem laut.
Program konservasi menunjukkan hasil nyata dengan peningkatan sarang penyu terselamatkan dari 11 menjadi 20 hingga 25 per tahun.
Melalui kunjungan ini, TNI AL memperkuat dukungan terhadap pelestarian laut berbasis keberlanjutan lingkungan.
Selain itu, kegiatan ini mendorong sinergi strategis antara TNI AL dan instansi terkait.
Pendekatan tersebut mengintegrasikan keamanan wilayah, konservasi ekosistem, dan penguatan ekonomi hijau maritim.
Langkah ini menegaskan komitmen TNI AL menjaga kedaulatan laut sekaligus melestarikan kekayaan hayati nusantara.







