Berita

Satgas TMMD 126 Kodim Tambrauw Finishing Pengecatan Gereja Advent di Kampung Babak

Tambrauw, Papua Barat Daya — Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1810/Tambrauw terus menunjukkan komitmennya dalam menyelesaikan pembangunan Gereja Advent di Kampung Babak, Distrik Bamusbama. Memasuki awal November 2025, proses pengerjaan telah sampai pada tahap finishing berupa pengecatan dinding luar dan dalam gereja.

Tahapan akhir ini dikerjakan dengan semangat gotong royong antara prajurit TNI dan masyarakat setempat. Dansatgas TMMD ke-126 Letkol Inf Yudha Marathona, S.H., M.Hub.Int. mengatakan bahwa pengerjaan dilakukan dengan penuh ketelitian agar hasilnya maksimal dan tampilan gereja terlihat indah serta rapi.

“Kami ingin memberikan hasil terbaik bagi warga Kampung Babak. Gereja ini nantinya diharapkan menjadi pusat ibadah dan kegiatan rohani yang nyaman bagi seluruh jemaat,” ujar Letkol Yudha.

Warna cat yang digunakan dipilih dengan mempertimbangkan nuansa kesederhanaan namun tetap memberi kesan hangat dan damai, selaras dengan fungsi gereja sebagai tempat ibadah dan kebersamaan.

Masyarakat Kampung Babak pun mengungkapkan rasa terima kasih mereka atas perhatian dan kerja keras Satgas TMMD ke-126. Mereka berharap dengan selesainya tahap finishing ini, Gereja Advent dapat segera diresmikan dan digunakan untuk kegiatan ibadah—menjadi simbol nyata kerja sama dan kedekatan antara TNI dan rakyat dalam membangun daerah.

(Pen Kodim 1810/Tambrauw)

Baca juga :  Komandan Kodaeral I Sambut Hangat Audiensi Regional CEO BRI Region I Medan
Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/channel/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Satgas TMMD ke-126 Berikan Penyuluhan Bahaya Radikalisme dan Terorisme kepada Siswa SMA

Selanjutnya

PPAL Dorong Kesadaran Kesehatan dan Hukum Keluarga, “Sehat, Sadar, Sejahtera Bersama”

Gensa Media Indonesia