Berita

Kasum TNI Pimpin Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Itjen TNI Periode IV TA 2025

Jakarta Utara – Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Richard Tampubolon didampingi Inspektur Jenderal (Irjen) TNI Laksdya TNI Hersan memimpin pelaksanaan Taklimat Akhir Audit Ketaatan dan Kinerja Inspektorat Jenderal (Itjen) TNI Periode IV Tahun Anggaran 2025. Acara tersebut digelar di Aula A.H. Nasution Balog TNI, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (5/11/2025).

Dalam sambutannya, Kasum TNI menegaskan bahwa audit ketaatan dan kinerja ini merupakan bagian penting dalam memastikan pelaksanaan program dan anggaran TNI berjalan efektif, efisien, dan akuntabel. “Audit ini bertujuan agar sasaran program dan anggaran yang telah ditetapkan dapat tercapai secara optimal serta diperoleh informasi dan data aktual hasil pelaksanaan kegiatan di satuan kerja jajaran UO Mabes TNI,” ujarnya.

Lebih lanjut, Letjen TNI Richard Tampubolon menekankan pentingnya pemanfaatan hasil audit sebagai bahan evaluasi untuk meningkatkan kinerja organisasi. “Diharapkan audit ini dapat memberikan evaluasi, koreksi, dan saran tindak lanjut yang konstruktif bagi satuan kerja maupun staf pembantu pimpinan,” katanya.

Kasum TNI juga mengingatkan para pimpinan satuan kerja agar melakukan pembenahan internal secara menyeluruh, baik dalam aspek perencanaan, pelaksanaan anggaran, pertanggungjawaban, maupun pelaporan keuangan. Langkah ini diambil untuk mencegah temuan berulang serta meminimalkan potensi temuan audit eksternal di kemudian hari.

Menutup sambutannya, Kasum TNI memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran kegiatan audit. “Saya sampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Irjen TNI beserta jajaran atas pelaksanaan audit ini, serta kepada seluruh pimpinan balakpus dan satker yang telah berperan aktif mendukung kegiatan sehingga berjalan baik dan lancar,” pungkasnya.

(Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi)

Baca juga :  Prajurit Kowal Lanal Dumai Terima Pembekalan Inspiratif dari Pangkoarmada RI
Simak berita dan artikel pilihan Gensa Media Indonesia langsung dari WhatsApp Channel, klik disini : "https://whatsapp.com/channel/GensaClub" dan pastikan kamu memiliki aplikasi WhatsApp yaa.
Sebelumnya

Sambut HUT ke-80, Brimob Polda Metro Jaya Gelar Anjangsana untuk Anggota Sakit Menahun

Gensa Media Indonesia